Rabu, 20 Maret 2019

5 Contoh Surat Niaga

PENGERTIAN SURAT NIAGA


Surat Niaga ialah surat yang dibuat atau dikeluarkan untuk kepentingan perdagangan/niaga atau urusan bisnis. Surat ini dikeluarkan oleh perusahaan atau badan usaha dalam kapasitas menjalankan usahanya. Surat ini merupakan jenis resmi yang pada umumnya berisi tentang penawaran, jual-beli barang atau jasa.


Berikut 5 Contoh surat NIAGA

  • Surat Permintaan Penawaran
Surat penawaran adalah surat yang ditulis untuk memperlihatkan maksud suatu perusahaan untuk menjalin kerja sama kepada perusahaan lainnya. Biasanya, surat ini digunakan oleh perusahaan-perusahaan penyaluran, dalam hal ini distributor. Surat penawaran pada umumnya berbentuk formal dan dengan jelas mencantumkan rincian harga dan barang yang ditawarkan dan akan dijual kepada perusahaan lain sebagai sub-distributor.
untuk contoh silahkan
Klik disini


  • Surat Pesanan
Surat Pesanan adalah surat yang dibuat oleh calon pembeli kepada penjual yang berisi pesanan pembelian barang-barang. Surat pesanan harus disusun dengan bahasa yang jelas, singkat, dan terperinci.
untuk contoh silahkan
klik disini

  • Surat Pengaduan
surat pengaduan ialah surat pemberitahuan kepada penjual mengenai penerimaan barang yang tidak sesuai dengan pesanan yang di sertai tuntutan tentang penyelesaiannya.
untuk contoh silahkan
klik disini 

  • Surat Penawaran
 Surat Penawaran barang dan jasa adalah surat yang dibuat untuk menunjukkan maksud suatu pihak yang ingin menjalin kerjasama bisnis dengan pihak lain. Bentuk kerjasama tersebut biasanya adalah untuk kegiatan jual-beli barang / jasa, atau penawaran kerjasama bisnis.
untuk contoh silahkan
klik disini

  • Surat Pemberitahuan Pengiriman Barang
Surat pengiriman barang adalah surat yang dibuat dengan maksud dan tujuan agar pembeli mempunyai persiapan untuk penerimaan barang tersebut karena sangat mungkin apabila barang pesanan tersebut memerlukan tempat penyimpanan (tempat barang) khusus.
untuk contoh silahkan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar